surabi

8 Makanan Tradisional Kekinian yang Tak Pernah Ketinggalan Jaman!

Makanan tradisional kekinian berikut inilah yang umumnya selalu kamu lihat berbaris rapih di luar pagar sekolah. Meskipun jajanan tradisional ini sudah berumur cukup lama namun eksistensinya mampu bertahan di tengah kemunculan beragam jenis jajanan baru yang lebih populer. Apa sajakah jajanan masa dulu yang sampai saat ini masih eksis tersebut? Yuk simak informasinya seperti di bawah ini!

1. Makanan Tradisional Kekinian: Cireng

Makanan Tradisional Kekinian

PT.Sidoarjo Maju Media

Garing di luar dan lembut di dalam, cireng jadi salah satu jenis gorengan asin yang cocok dinikmati saat kamu ingin ngemil makanan gurih. Cireng atau aci digoreng merupakan salah satu jajanan khas orang Sunda yang terbuat dari tepung tapioka. Cireng umumnya dimakan dengan saus oncom atau dengan diisi oncomnya. Saat ini cireng dibuat dengan isian yang beragam seperti dimulai dari sosis, keju, bakso, lelehan keju mozarella, atau kornet.

2. Makanan Tradisional Kekinian: Kue Cubit

Kue manis yang satu ini memiliki tekstur yang unik dan rasanya yang enak! Kue cubit banyak ditemukan dijual di berbagai sekolah dasar, menengah, maupun atas dan menemani kita saat makan bangku sekolah. Kamu bisa menikmati kue cubit dengan tekstur yang kering dan renyah ataupun dengan tekstur setengah matang yang cenderung basah dan lumer di mulut.

Kue cubit adalah salah satu jajanan yang sangat cocok untuk dinikmati ketika masih hangat. Tak cuma topping susu kental manis dan cokelat meses, kini topping kue cubit jadi lebih beragam dan kekinian. Kamu bisa memilih berbagai topping kekinian seperti topping dari remahan Oreo, keju, coklat Nutella, sampai Kitkat matcha. Tak hanya itu kamu pun bisa memilih adonannya yang berwarna-warni!

Baca Juga: 10 Makanan Khas Jawa Timur Paling Populer Wajib Dijajal

3. Makanan Tradisional Kekinian: Pisang Goreng

Menikmati sore hari paling enak sambil ditemenin pisang goreng dan segelas teh! Pisang goreng memang primadonanya jajanan gorengan. Tak hanya enak dinikmati sore-sore saja, pisang goreng ini memang selalu bisa kamu nikmati kapanpun dan dimanapun kamu berada.

Rasa pisang yang manis lembut bertemu dengan kulit pisang goreng yang renyah dan sedikit gurih membuat lidah kamu dimanjakan dengan ragam tekstur dan rasa. Saat ini pisang goreng bahkan dimodifikasi jadi lebih kekinian dengan kemunculan nugget pisang yang tak kalah enak. Nugget pisang ini hadir dengan varian toping kekinian seperti saus matcha, red velvet, keju, dan coklat.

4. Makanan Tradisional Kekinian: Mochi

Lembut, manis, dan gurih, mochi jadi salah satu panganan tradisional yang tak lekang oleh waktu, Mochi adalah adonan yang terbuat dari tepung kanji dengan isian kacang tumbuk kasar yang gurih. Jajanan tradisional yang satu ini juga dibuat kekinian dengan kemunculan mochi berisi es krim. Tekstur mochi yang lembut dan manis bertemu dengan isian es krim yang dingin dan manis membuat kamu terkaget dengan sensai meleleh di mulut ketika kamu menggigitnya. Hmmm, yummy!

5. Makanan Tradisional Kekinian: Martabak

Mau mengunjungi rumah pacar atau calon mertua? Jangan lupa bawa martabak! Martabak adalah salah satu panganan yang identik dengan buah tangan istimewa saat kamu mau berkunjung ke rumah seseorang yang spesial. Rasanya yang enak dengan berbagai toping menarik membuat martabak menjadi primadona di Indonesia. Siapapun pasti akan senang menerima dan menikmati martabak!

@tasteofbandung

Saat ini martabak memiliki banyak sekali pilihan topping yang bisa kamu pilih. Pilihan toping ini bahkan dimodifikasi sedemikian rupa yang membuatnya semakin kekinian. Tak hanya martabak manis, martabak asin telur pun telah mengalami proses transformasi yang membuatnya kembali hits dengan inovasi rasa yang baru.

Suka martabak manis? Kamu bisa mencoba martabak manis dengan beragam topping dan adonan martabak yang unik seperti red velvet, pandan, Nutella, Ovomaltine, Skippy, stroberi, choco cip, keju, green tea, Oreo, dan lain-lain. Jika kamu lebih suka martabak yang asin atau dikenal sebagai martabak telur, kamu bisa coba martabak telur dengan toping keju mozarella.

6. Makanan Tradisional Kekinian: Surabi

Surabi adalah salah satu jajanan tradisional yang pada mulanya hanya dikenal dengan toping standar seperti oncom. Saat ini jajanan tradisional ini dibuat kekinian dengan beragm pilihan toping yang berbeda seperti taburan taburan gula, keju, coklat meses, green tea, dan beragam topping kekinian lainnya. Surabi kini semakin berwarna dan semakin seru rasanya!

7. Makanan Tradisional Kekinian: Bola Ubi

Pecinta makanan manis harus banget cobain cemilin berbahan dasar ubi yang satu ini! Bola ubi merupakan salah satu jajanan tradisional yang sangat terkenal dengan kekenyalannya dan rasanya yang manis. Bola ubi yang saat ini hits banyak ditemukan di berbagai perkotaan dibuat dengan tanpa isi atau kopong. Untuk menambahkan rasa manisnya bola ubi seringkali juga ditambahkan dengan gula bubuk yang membuat penampilan serta rasanya semakin menggiurkan.

8. Makanan Tradisional Kekinian: Seblak

Makanan Tradisional Kekinian

@seblak_cilookba via Instagram

Pecinta makanan pedas pasti sudah familiar dong dengan kuliner yang satu ini? Seblak adalah salah satu jajanan yang asal Jawa Barat yang terkenal. Walaupun pada umumnya populer di beberapa daerah Sunda, seblak kini sudah mudah dan banyak ditemui di berbagai daerah termasuk perkotaan lain diluar Sunda! Jajajan satu ini banyak disukai karena rasanya yang gurih dan pedas menggugah selera!

Baca Juga: Meskipun Menyengat, 7 Makanan Berbau Menyengat Ini Ternyata Bermanfaat, Lho!

Cobain Pengalaman Seru Menginap di Bobobox!

Di saat yang penuh kesulitan dan tekanan ini, kamu perlu beristirahat dari segala kejenuhan. Tentunya ada berbagai cara sederhana yang bisa kamu lakukan seperti berjalan santai, memanjakan diri dengan perawatan tubuh, atau sekadar staycation. Di masa pandemi ini, mungkin agak sulit bagi kamu untuk berlibur. Karena itu, sekadar berstaycation sambil menenangkan diri namun tetap menghindari kerumunan bisa jadi altenatif buat kamu.

Dalam hal ini, sebaiknya kamu memilih hotel yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi yang baik. Salah satu hotel aman yang bisa kamu pilih adalah Bobobox. Hotel kapsul yang satu ini telah menerapkan beberapa aturan yang wajib diikuti oleh semua orang yang berada di area Bobobox.

Lorong Pods bobobox bandung

Aturan tersebut meliputi pengecekan suhu tubuh oleh host serta kewajiban menggunakan masker untuk semua pihak, rajin mencuci tangan, menjaga jarak dengan tim Bob dan tamu lain, serta menggunakan hand sanitizer sebelum memasuki area pod. Kamu juga diharuskan untuk menggunakan siku kamu jika ingin menekan tombol lift atau membuka pintu. Selain itu, bawalah alat makan dan alat salat pribadi.

Untuk keperluan kesehatan, Bobobox juga menyediakan obat-obatan standar yang bisa kamu gunakan agar tubuh kamu tetap sehat dan fit. Mau coba pengalaman yang lebih seru lagi? Cobain layanan Bobobox bernama Bobocabin! Bobocabin adalah sebuah jalan keluar yang tepat dari hiruk pikuk dan keramaian kota.Yuk segera unduh aplikasi Bobobox di Play Store dan App Store, dijamin aman dan nyaman!

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles