tempe mendoan, makanan khas jawa tengah

7 Makanan Khas Dieng yang Lezat dan Ikonik

Katanya, belum lengkap kalau berkunjung ke sebuah daerah tanpa mencicipi makanan khasnya. Hal ini juga berlaku saat kamu liburan ke dataran tinggi Dieng! Soalnya, makanan khas Dieng bakal membuatmu mindblown dengan kelezatannya.

Apalagi, cita rasa makanan di Dieng itu beragam banget, mulai dari yang manis sampai gurih. Semuanya cocok buat menghangatkan hari saat liburan di tempat dingin.

Nah, apa saja makanan enak di Dieng yang wajib kamu coba minimal sekali dalam seumur hidup? Yuk, temukan jawabannya di sini! Siapa tahu, nanti kamu bakal ketagihan?

Apa Makanan Khas Dieng?

1. Mie Ongklok 

Mi_ongklok_Wonosobo, makanan khas dieng

Photo: Midori via Wikimedia Commons

Kalau ngomongin makanan khas Dieng Wonosobo, Mie Ongklok pasti muncul di daftar teratas. Banyak orang menyebutnya sebagai makanan enak di Dieng yang wajib dicoba pertama kali.

Hidangan ini terbuat dari mie kuning yang direbus lalu diongklok, alias dicelup-celup dalam saringan bambu. Kuahnya kental karena pakai tepung kanji, ditambah bumbu bawang putih, kencur, merica, dan sedikit gula. Biasanya, hidangan ini disajikan bersama sate sapi atau tempe kemul sebagai pendamping.

Rasanya? Gurih, hangat, dan sedikit manis. Teksturnya mienya pun lembut banget. Karena itu, Mie Ongklok paling pas disantap saat udara Dieng mulai menusuk dingin, entah di pagi atau malam hari. 

2. Manisan Carica

Carica adalah buah khas pegunungan yang masih satu keluarga dengan pepaya, tapi rasa dan aromanya lebih tajam dan segar. Karena buah ini memerlukan udara dingin untuk bertumbuh dengan optimal, kamu bakal lebih sering menemukannya di Dieng daripada wilayah lain.

Nah, makanan khas Dieng carica dibuat dari potongan buah tersebut, air, dan gula yang dimasak sampai meresap. Terkadang, ada juga tambahan sedikit perisa lemon untuk sentuhan asam yang lebih cerah.

Aroma manis asamnya bikin nagih, sementara teksturnya kenyal dan lembut di mulut. Biasanya manisan ini dikemas dalam sirup dan disajikan dingin sebagai pencuci mulut.

3. Tempe Kemul

tempe kemul dieng

Photo: Freepik

Kalau kamu suka gorengan, Tempe Kemul bakal jadi sahabat baikmu selama di Dieng. Makanan Dieng satu ini terbuat dari tempe tipis yang dilapisi adonan tepung berbumbu bawang, kencur, daun bawang, dan rempah khas Wonosobo.

Banyak yang mengira Tempe Kemul itu Tempe Mendoan versi Dieng. Padahal, keduanya sedikit berbeda. Tempe Mendoan tentu memiliki tekstur yang lebih lunak dan lembut di luar dalam. Sementara itu, Tempe Kemul itu renyah di luar dan gurih di dalam setelah digoreng.

Umumnya, warga lokal dan turis di Dieng menikmati Tempe Kemul sebagai teman minum teh panas atau pendamping Mie Ongklok.

Promo Bobocabin Banner

4. Dawet Ayu

Jajanan ini bakal sering kamu temui saat menjelajah makanan di Dieng. Dawet Ayu terbuat dari cendol hijau berbahan tepung beras, santan gurih, dan gula merah cair. Aromanya wangi karena pakai gula aren berkualitas.

Bagaimana rasa makanan khas Dieng Banjarnegara satu ini? Sudah pasti manis, segar, dan bikin dahaga hilang dalam satu tegukan. Teksturnya lembut dan licin, cocok banget untuk mengimbangi dinginnya udara Dieng.

5. Sego Megono

Sego Megono terdiri dari nasi hangat yang disajikan dengan tumis sayur kol/kacang panjang/labu siam yang dimasak bersama teri, kelapa parut, bawang merah, bawang putih, kemiri, dan rempah lain. Terkadang, menu ini juga hadir bersama Tempe Kemul.

Rasa Sego Megono cenderung gurih dan sedikit pedas, dengan tekstur lembut dari sayur tumis yang bercampur kelapa. Biasanya, orang-orang menyantap Sego Megono untuk sarapan, terutama sebelum mendaki gunung.

Baca juga: Makanan Khas Jawa Tengah Penggugah Selera, Mana Favoritmu?

6. Dendeng Gepuk

Dendeng Gepuk dibuat dari irisan daging sapi yang dipukul hingga pipih, lalu dimasak bersama gula, bawang merah, bawang putih, lengkuas, dan sedikit garam. Setelah dimasak, dagingnya digoreng sebentar sampai bagian luarnya caramelized.

Rasanya manis gurih khas Jawa, sementara teksturnya empuk. Nggak heran kalau makanan di Dieng satu ini sering disajikan saat makan siang atau acara keluarga.

7. Semur Kentang

semur kentang dieng

Photo: Freepik

Kentang adalah salah satu hasil bumi andalan dataran tinggi Dieng, jadi wajar kalau semur kentang juga populer di sini. Hidangannya dibuat dari kentang, kecap manis, bawang merah, bawang putih, daun salam, dan sedikit cengkih sebagai aroma.

Apa yang bikin semur kentang di Dieng istimewa banget? Rasanya sedikit lebih manis karena kadar air yang lebih tinggi, dan tekstur dagingnya pulen banget. Sehingga, cocok banget dengan perpaduan rempah yang digunakan dan kuah yang sedikit kental.

Umumnya, orang-orang di Dieng menyantap semur kentang sebagai lauk pendamping nasi, terutama pada hari-hari dingin atau saat momen berkumpul bareng keluarga.

Cobain Makanan Enak di Dieng Sambil Healing? Di Bobocabin Aja!

Bobocabin Dieng Pass, Batang

Photo: Bobobox Internal Asset

Mau mencoba rasa makanan khas Dieng yang autentik? Coba staycation di Bobocabin Dieng Pass, Batang! Di sini, kamu bisa pesan makanan Dieng dari Host untuk diantar ke Cabin. Jadi, kamu tinggal duduk manis di area outdoor patio Cabin dan makan sambil menikmati view pegunungan.

Setelah mengisi tenaga dan perut dengan makanan lezat, enaknya mencoba petualangan alam! Bobocabin Dieng Pass menyediakan Jeep Tour yang akan mengantarkanmu berkeliling ke berbagai tempat wisata indah sekitar penginapan. Contohnya, ada Telaga Warna, Kawah Sikidang, Candi Arjuna, Bukit Sekuter, dan masih banyak lagi.

Bobocabin Dieng Pass, Batang

Photo: Bobobox Internal Asset

Sesuai namanya, kamu bakal dapat kendaraan Jeep berkapasitas 4 orang beserta supir yang akan membawamu ke tempat wisata dan kembali ke Bobocabin di akhir tur. Sudah ada asuransi juga untuk keamananmu selama jalan-jalan, lho!

Terus, sekembalinya dari Jeep Tour, kamu bisa beristirahat di dalam Cabin yang nyaman. Soalnya, tiap Cabin memiliki kasur di samping Smart Window besar dengan view alam langsung, peralatan menyeduh teh, shower air panas plus toiletries, dan Mood Lamp yang bisa kamu ubah warnanya menggunakan B-Pad. Alat ini juga berguna untuk memburamkan Smart Window, lho, jadi nggak perlu tirai jendela.

Tertarik mencoba keliling destinasi alam Dieng sambil mencicipi hidangan khasnya? Yuk, jangan lewatkan harga all-in khusus untuk Cabin, makanan, dan paket wisata seru dari promo Year End Getaway Bobobox! Kamu bisa mendapatkannya dengan download aplikasi Bobobox dan memesan Cabin di sana secara langsung.

 

Featured Photo: Tyas Indayanti via Freepik

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles