tips packing cerdas

Hindari Over Bagasi dengan Tips Packing Cerdas

Mengemas barang-barang yang akan kamu bawa untuk travelling mungkin terdengar sederhana. Namun, ini adalah salah satu hal yang harus kamu pikirkan matang-matang sebelum bepergian agar kamu terhindar dari over bagasi. Simak beberapa tips berikut ini agar travelling kamu terasa ringan!

Buat daftar barang bawaan

Buat list barang apa saja yang kamu perlukan. Ada baiknya kamu berkemas dari jauh-jauh hari, jadi kamu benar-benar bisa memikirkan barang apa saja yang perlu kamu bawa.

Kamu bisa mengategorikan barang-barang kamu berdasarkan jenis, misal pakaian, toiletries, peralatan elektronik, dan semacamnya. Kebanyakan orang terlalu banyak membawa barang dan pada akhirnya menyesal saat sudah di perjalanan dan berharap mereka membawa lebih sedikit barang.

Pakaian

Apa yang masuk ke dalam tas kamu tentunya bergantung pada tujuan dan itinerary kamu. Pastikan kamu sudah mengecek prakiraan cuaca sehingga kamu tahu pakaian seperti apa yang harus kamu bawa.

Umumnya kamu dianjurkan membawa pakaian berbahan ringan, berwarna netral, dan tentunya nyaman dipakai sehingga mudah untuk dipadupadankan. Gunakan insting mix and match kamu, sehingga kamu tidak perlu membawa terlalu banyak pakaian.

Jika destinasi wisata kamu cukup murah, kamu bisa pertimbangkan untuk membeli pakaian di sana sehingga tidak perlu repot-repot membawa dari rumah. Selain itu, jika kamu harus membawa baju berat seperti jaket, sweater, atau celana jeans, lebih baik langsung kamu pakai saja untuk mengurangi berat di tas kamu.

Untuk menghemat space dalam tas/koper kamu, ada baiknya kamu menggulung pakaian kamu, daripada melipatnya. Gunakan karet atau ziplock untuk lebih memudahkan pengemasan dan pakaian kamu tetap rapi. Kamu bisa mempelajarinya lewat tutorial menggulung pakaian untuk packing yang sudah banyak tersebar luas di Youtube.

Laundry

Agar kamu tidak terlalu banyak membawa pakaian, pertimbangkan untuk menggunakan jasa laundry di tempat menginap kamu. Namun, ini mungkin akan membuat kamu merogoh kocek yang dalam.

Alternatif hematnya, kamu bisa mencuci sendiri di kamar mandi yang tersedia di tempat kamu menginap. Kamu cuma perlu membawa deterjen serbuk dalam bentuk saset atau deterjen batangan untuk menghemat tempat. Tips ini cocok untuk kamu yang bepergian lebih dari tiga hari.

Toiletries dan make-up

Saat travelling, kamu tentu membutuhkan toiletries dan make-up seperti sabun, sampo, pasta gigi, tabir surya, dan semacamnya. Pastikan bahwa tempat menginap kamu akan menyediakan free toiletries jadi kamu tidak usah repot-repot membawa perlengkapan kamar mandi. Atau, kamu bisa membelinya langsung di tempat tujuan.

Selain itu, jika kamu bepergian dengan teman kamu, kalian bisa saling berbagi. Kamu bisa memutuskan jauh-jauh hari siapa yang bawa apa, jadi tidak double.

Alternatif lainnya, kamu bisa bawa toiletries dalam bentuk saset atau mengemasnya dengan botol-botol travel-size. Ini juga berlaku untuk make-up atau skin care kamu. Kamu juga bisa memanfaatkan tempat lensa kontak kamu untuk keperluan ini.

Setelah urusan packing  kamu selesai, saatnya kamu menentukan tempat yang nyaman untuk istirahat dan tidur. Ini juga hasrus dipikirkan matang-matang, karena kalau kamu sembarangan memilih, tentu kamu akan menyesal nantinya.

Rekomendasi yang tepat tentunya adalah Bobobox. Hotel kapsul yang satu ini menyediakan pengalaman menginap yang unik, tentu dengan fasilitas-fasilitas yang memadai untuk memaastikan kamu tidur dan istirahan dengan nyaman. Untuk pemesanan, kamu bisa mengunduh aplikasi Bobobox di playstore dan apple store.

Header image: Annie Spratt via Unsplash

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles