film durasi terpanjang

Tahan Nonton Film Berjam-Jam? Kamu Wajib Nonton Deretan Film Terpanjang di Dunia Berikut Ini!

Menonton menjadi salah satu cara bagi banyak orang untuk mengisi waktu luang atau melepas penat. Kalau durasinya 2-3 jam sih tentu sudah biasa. Nah, bagaimana kalau film yang ditonton melebihi itu? Psst, jangan kaget! Ternyata memang ada film dengan durasi mencapai puluhan jam hingga berhari-hari. Saking panjangnya, film-film itu pun mendapat julukan film durasi terpanjang di dunia.

Penasaran dengan film-film durasi terpanjang ini? Simak 10 di antaranya berikut ini, yuk!

Logistics (35 Hari 17 Jam)

Jika kamu tertarik menguji ketahanan denga film durasi terpanjang, Logistics adalah contoh nyatanya. Menguras waktu hingga 35 hari 17 jam, film asal Swedia ini merupakan garapan sutradara Erika Magnusson dan Daniel Anderson. Film ini sebenarnya rilis pada tahun 2012, tetapi baru diputar perdana di tahun 2014 melalui festival Fringe Film di Shenzhen.

Melalui film Logistics, mereka berusaha menjawab pertanyaan ‘dari mana asal gadget?’ Untuk menjawab pertanyaan itu, mereka pun menyoroti proses pembuatan pedometer dari awal hingga sampai di tangan pembeli, namun dengan urutan terbalik.

Konten film bermula dari pedometer yang sudah siap jual di Stockholm, Swedia hingga berakhir di pabrik pembuatannya yang berada di China. Melalui film ini, kamu bisa melihat akurasi waktu serta jarak yang diperlukan untuk mengirimkan alat elektronik pada mereka yang menggunakannya di belahan dunia lain.


Baca Juga: Dijamin Bikin Parno, Ini Dia 10 Rekomendasi Film Pendek Horor Versi Bob


Ambiance (30 Hari)

Masih dari Swedia, Ambiance merupakan film durasi terpanjang karya sutradara Anders Weberg. Film satu ini menampilkan aktivitas dua seniman di sebuah pantai di Swedia.

Tak hanya unik karena panjangnya durasi, film Ambiance rupanya melibatkan 100 aktor tanpa sponsor. Dengan kata lain, Weberg mendanai sendiri film tersebut agar lebih bebas berekspresi. Selain itu, film ini sama sekali tidak melibatkan dialog di dalamnya sebab sang sutradara beranggapan bahwa pesan film tidak bisa begitu saja disampaikan lewat dialog.

Rilis pada 31 Desember 2020, film ini sudah menampilkan trailer sejak tahun 2014 dengan durasi 72 menit. Trailer kedua kemudian keluar di tahun 2016 yang berlangsung selama 7 jam dan terakhir di tahun 2018 dengan total 72 jam.

Modern Times Forever (10 Hari)

Modern Times Forever merupakan film dokumenter arahan sekelompok seniman Denmark yang tergabung dalam Superflex. Kelompok itu terdiri dari Bjornstjerne Reuter Christiansen, Jakob Fenger, dan Rasmus Nielsen.

Rilis di tahun 2011, film durasi terpanjang ini berisi dokumentasi tentang kemungkinan yang terjadi pada sebuah gedung selama 1.000 tahun ke depan. Untuk objeknya, mereka menggunakan bangunan Stora Enso di Helsinki yang dianggap sebagai simbol arsitektur dan ideologis.

Melalui film ini, mereka menyoroti kemungkinan yang terjadi pada bangunan arsitektur modern tersebut jika umat manusia sudah lenyap dan bumi hanya menyisakan waktu dan cuaca yang memengaruhi kondisi bangunan tersebut. Hmm, gak heran sih durasinya bisa sampai 10 hari.

Cinematon (7 Hari 19 Jam)

Dengan total 7 hari 19 jam, Cinematon pernah memegang rekor sebagai film durasi terpanjang di dunia sebelum kemunculan Modern Times Forever. Film ini merupakan karya sutradara Prancis Gerard Courant yang telah mendedikasikan hidupnya pada film-film pendek sejak tahun 70-an.

Uniknya, Courant menggabungkan hampir 3.000 film pendek yang perekamannya ia mulai sejak tahun 1978 dan selesai di tahun 2006. Film ini kemudian rilis dengan total 2.914 ‘cinematon’ bisu yang masing-masing memiliki durasi 3 menit 25 detik di tahun 2009. Setiap segmen menampilkan beragam aktor, aktris, jurnalis, filsuf hingga rekan Courant dalam momen atau situasi unik pilihan mereka.

Beijing 2003 (6 Hari 6 Jam)

Selanjutnya, ada film durasi terpanjang Beijing 2003 yang memakan waktu produksi selama 16 hari. Sutradara Weiwei Ai pertama kali membuatnya pada 18 Oktober 2003 lalu resmi merilis film ini di tahun 2004.

Dalam film ini, Weiwei Ai menampilkan suasana jalanan kota, budaya serta masyarakat di sekitar tempat tinggalnya. Uniknya, tidak satu pun dialog yang ditampilkan dalam film ini.

Untuk menunjukkan situasi kota tersebut, Ai menempelkan kamera pada sebuah kendaraan yang berjalan menyusuri setiap jalan di jalur lingkar Peking. Film ini juga melibatkan asisten sutradara Liang Ye dan yang Zhichao serta supir Wu.

Untitled #125 (5 Hari)

Kalau kamu pecinta film The Wizard of Oz, kamu mungkin bisa meluangkan waktu lima hari untuk menonton Untitled #125. Film durasi terpanjang ini merupakan karya seni buatan Josh Azzarella dengan nama lain Hickory yang rilis 2011 lalu.

Lewat film ini, Azzarella menguraikan adegan tertentu yang dihapus dari The Wizard of Oz. Adegan tersebut diambil dari bagian pertama film yang menyoroti bagaimana tornado menghancurkan rumah Dorothy hingga Dorothy bertemu dengan Glinda si penyihir baik.


Baca Juga: Tidak Selalu Lucu Dan Meriah, Ini Dia 10 Film Disney Paling Menyeramkan Sepanjang Sejarah


Matrjoschka (3 Hari 23 Jam)

Matrjoschka merupakan film durasi terpanjang produksi seniman Jerman, Karin Hoerloer. Film satu ini resmi diputar pada 23 April 2006 lalu. Dalam film tersebut, penonton disuguhkan dengan urutan gambar seorang anak yang tengah naik sepeda dengan latar belakang rumah, jalan, garasi hingga langit.

Seiring dengan berjalannya film, gambar-gambar akan berubah namun dengan gerakan super lambat. Saking lambatnya, penonton tidak menyadari adanya pergerakan pada gambar tersebut.

The Cure for Insomnia (3 Hari 15 Jam)

Kamu kesulitan tidur? The Cure of Insomnia arahan John Henry Timmis IV mungkin bisa membantu. Sesuai dengan judulnya, film ini bertujuan untuk memprogram ulang jam biologis sehingga penderita insomnia bisa kembali tidur dengan nyenyak.

Film durasi terpanjang ini sebenarnya tidak memiliki alur khusus sehingga tidak sedikit yang menganggapnya video biasa, bukan film. Meski begitu, film ini sudah tercatat dalm Guinness World Records sebagai film terpanjang di dunia pada masanya. Pemutaran perdananya berlangsung pada 31 Januari hingga 3 Februari 1987 di The School of the Art Institute, Chicago, Illinois, Amerika Serikat.

The Cure for Insomnia ini menampilkan seorang penyair bernama L.D. Groban yang membacakan puisi karyanya sendiri setebal 4.080 halaman. Pembacaan puisi itu juga diselingi dengan sejumlah potongan film dewasa serta video musik rock.


Baca Juga: Hari Perempuan Internasional, Ini Film-Film Yang Wajib Kamu Tonton!


The Longest Most Meaningless Movie in the World (2 Hari)

Sesuai dengan judulnya, The Longest Most Meaningless Movie in the World berisikan cuplikan tanpa makna berarti. Film durasi terpanjang ini merupakan film arahan sutradara Anthony Scott yang dibuat di Inggris dan rilis pada tahun 1970.

Berbeda dengan film lain yang melakukan pengambilan gambar, film ini justru menyuguhkan konten seperti:

  • Potongan film yang tidak masuk tahap akhir
  • Cuplikan iklan
  • Potongan film yang tidak dikembangkan
  • Cuplikan berita tahun 70-an
  • Materi buangan film lainnya

**** (25 Jam)

**** (Four Stars) merupakan film durasi terpanjang karya seniman pop art, Andi Warhol. Rilis pada tahun 1967, Four Stars berisikan 83 segmen film pendek yang masing-masing berdurasi sekitar 33 menit.

Film tersebut berisikan gambar hitam putih, seks grafis hingga bunyi hentakan musik yang sangat keras. Penamaan Four Stars ini mengacu pada kriteria kritikus film yang kerap memberikan bintang empat pada film-film terbaik.

Puas Maraton Film di Bobobox

Butuh tempat staycation biar puas nonton film atau serial favorit tanpa gangguan? Ke Bobobox saja! Tempatnya nyaman dan higienis, harganya terjangkau, dan Wi-Finya super kencang. Kegiatan nonton pun aman tanpa gangguan.

Hotel kapsul satu ini juga menyediakan fasiltas moodlamp yang bisa kamu manfaatkan untuk mengatur pencahayaan sesuai dengan suasana hati dan kenyamanan kamu. Mulai dari temaram hingga terang, bisa kamu sesuaikan untuk kegiatan kamu seperti tidur, berfoto, membaca buku dan tentunya menonton film. Unduh dulu yuk aplikasi Bobobox untuk informasi lebih lanjut!

 

Foto utama oleh: @ewitsoe via Unsplash

Bobobox

Bobobox

Sejak tahun 2018, Bobobox hadir menawarkan pengalaman yang berbeda bagi para traveler untuk menikmati perjalanan yang sempurna. Bobobox menghubungkan traveler, dari pod ke kota.

All Posts

Bobobox

Rasakan sensasi menginap di hotel kapsul Bobobox! Selain nyaman, hotel kapsul ini mengedepankan teknologi dan keamanan. Bobobox bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk menikmati perjalanan dan beristirahat, dan cocok untuk perjalanan liburan atau bisnis.

Top Articles

Categories

Follow Us

Latest Articles